TEORI-TEORI ANALISIS IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PUBLIK Disertai Contoh Aplikasinya dalam Analisis Implementasi Kebijakan Publik Bidang Pendidikan Karakter
Prof. Dr. H. Encep Syarief Nurdin, Drs., M. Pd., M. Si.
Sebagaimana dikemukakan Edwards III (1980:1) bahwa “The study of policy implementation is crucial for the study of public administration and public policy”. Implikasinya seberapa unggul (excellent) pun kebijakan publik diformulasikan, apabila implementasinya tidak efektif maka intervensi yang dilakukan pemerintah tidak akan menghasilkan output dan outcome sebagaimana yang diharapkan. Di sisi lain, literatur yang secara spesifik menghimpun dan membahas teori-teori analisis implementasi kebijakan publik, baik dalam bahasa asing (Inggris) maupun dalam bahasa Indonesia dapat dikategorikan masih langka. Inilah salah satu urgensi disusunnya buku ini, yaitu untuk menambah khasanah (perspektif) referensi teori-teori Analisis Impelementasi Kebijakan Publik yang dapat diaplikasikan dalam Kebijakan Publik berbagai Bidang Pembangunan Nasional, termasuk Bidang Pendidikan Karakter. Implikasinya, buku ini diharapkan dapat digunakan khususnya oleh para akademisi, policy makers/policy framers, program implementor, dan para pemerhati kebijakan publik.
Model penyusunan buku seperti ini penulis pilih terinspirasi dari Model Penulisan Buku “Seven Theories of Human Society” yang ditulis Tom Compbell (1981), Buku “Social Theory: A Guide to Central Thinkers”, tulisan Peter Beilharz (2002), Buku “Grote Filosofen Over De Means” (Filsuf-filsuf Besar tentang Manusia) yang ditulis oleh P.A Van Weij yang diterjemahkan oleh K. Bertens (1988), dan Buku Theories of Education Studies of Significant Innovation in Western Education, Thought, Second Edition, tulisan James Bowen & Peter R. Hobson (1987). Para penulis beserta judul-judul buku ilmiah tersebut penulis cantumkan dalam Kata Pengantar ini sebagai bentuk penghormatan dan ucapan terima kasih kepada mereka atas model sistematika karya (buku) ilmiah mereka yang telah menginspirasi penulis dalam menentukan model sistematika buku penulis ini. Keempat buku tersebut sangat ilmiah (scientific), dan menjadi paradigma berpikir dalam menentukan model penyusunan buku Teori-teori Analisis Impelementasi Kebijakan Publik yang penulis susun ini. Sebagai penjelasan, mengingat penulis tidak mengutip dari keempat buku tersebut, maka baik pengarang maupun judul bukunya tidak dicantumkan dalam daftar pustaka buku ini.