Tauhid Implementatif

Prof. Dr. H. Mahmud Syafe’i, M.A., M. Pd. I.

1/27/20231 min read

Kaum Muslimin Rahimakumullah, ada pertanyaan yang besar yang harus dijawab oleh kita sebagai muslim di Indonesia, kenapa setiap ada ajaran baru keagamaan/kepercayaan yang jelas sesat banyak pengikutnya dari umat Islam?jawaban sederhananya adalah karena Akidah kaum muslimin lemah, semangat untuk mempelajari, memahami dan mengamalkan ajaran Islam kurang, sehingga mudah tergoyah oleh pemahaman baru yang bertentangan dengan ajaran Islam, berdasarkan masalah tersebut, penulis berikhtiar untuk menggugah ghirah ke-Islaman dengan membahas beberapa hal yang berkaitan dengan penguatan Akidah Islamiyah, diantaranya pertama Definisi Akidah, Dasar-Dasar Akidah, Urgensi Akidah Islamiyyah, Manfaat Mengetahui akidahI slamiyyah, Pengaruh Akidah Bagi Amal, Al-Islam, Definisi Islam dan Prinsip-prinsip Akidah Islam, kedua Konsep Uluhiyah (Tuhan), Latar belakang Kepercayaan Terhadap Tuhan, Sejarah Pemikiran Manusia Terhadap Tuhan (Atheis, Monotheis, Politheis).

Penulis sadar akan adanya kesalahan dan kekhilafan atas apa yang telah diikhtiarkan, maka dari hal tersebut diharapkan tegur sapa pembaca ketika mendapatkan kesalahan dan keurangan kaitan dengan kutipan ayat Al-Qur’an, Hadist maupun teori lainnya untuk kesempurnaan buku ini selanjutnya. Dengan memohon semoga Allah SWT memberikan ampunan, serta petunjuk kepada jalan yang diridhai-Nya. Amiin.